• Direktorat Poltekkes Bandung Jl. Padjajaran No 56 Bandung
  • (022) - 4231627 ; 082129439160 ; 082315114482 (helpdesk SIpenmaru)
  • EN
  • ID
  1. home
  2. news
  3. Detail

Visitasi Reakreditasi Program Studi D3 Farmasi Poltekkes Kemenkes Bandung

[BERITA POLKESBAN]
Akreditasi bagi institusi pendidikan bukan saja tentang menunjukan jatidiri ataupun mempertahankan keberadaan melainkan lebih ke pendewasaan, kematangan, kelayakan, kemampuan dan bentuk pertangggungjawaban atas pertanyaan yang terlontar dari tantangan yang dihadapi.

Tanggal 20 s.d 22 Desember telah dilaksanakan Visitasi Reakreditasi Program Studi D3 Jurusan Farmasi Politeknik Kesehatan Kemenkes RI Bandung oleh Assesor dari Lembaga Akreditasi Mandiri Perguruan Tinggi Kesehatan (LAM PT Kes) Ibu Dra. Azizah wati, MS., Apt dan Ibu Apt. Sumi Wijaya, S.Si., PhD dengan sembilan kriteria penilaian. Pelaksanaan berjalan lancar mulai dari penyambutan di hari pertama yang dipimpin langsung oleh Direktur Poltekkes Bandung Bapak Pujiono, SKM, M.Kes dengan gelaran seni angklung mahasiswa dilanjut pengalungan bunga sebagai simbol kita semua adalah saudara. Selanjutnya pembukaan yang dihadiri oleh jajaran Wakil Direktur, Kepala Bagian, Para Kepala Pusat, Kasubag, Kepala Unit, Koordinator, Penanggungjawab, para Ketua Jurusan dan Civitas Akademika Jurusan Farmasi dibawah pimpinan Ketua Jurusan Ibu Dra. Elvi Trinovani, M.Si.

Hari pertama menitikberatkan komfirmasi dan telaah substansi borang satu sampai sembilan, hari kedua klarifikasi berbasis bukti dengan wawancara alumni, lahan praktek dan pengguna lulusan dan hari ketiga konfirmasi dan melengkapi data tertulis, sanggahan dan kesepahaman. Reakreditasi ini digawangi oleh Kepala Pusat Mutu Bapak Ali Hamzah, S.Kp, MNS dan Tim sehingga kegiatan dari awal sampai akhir terlaksana dengan tertib. Terimakasih kepada semua pihak yang sudah mencurahkan tenaga, pikiran dan do'a terbaik, semoga apa yang sudah diperjuangkan membuahkan hasil sesuai harapan.

tags:
share: